Desain dapur mungil minimalis merupakan salah ruangan yang paling penting dalam setiap rumah. Karena alasan itu pula desain dapur mungil dan minimalis merupakan desain yang paling banyak dicari oleh banyak orang untuk dekorasi serta renovasi dapur mereka. Terkadang desain dapur mungil digunakan oleh para arsitektur dan para pemilik rumah sebagai ruang hiburan dengan berbagai macam koleksi pribadi dalam prestasi pertandingan memasak atau barang-barang dapur yang berkualitas tinggi. Saat ini untuk mencari inspirasi desain dapur mungil dapat dengan mudah Anda temukan secara online (misalnya seperti di situs rumah minimalis yang sedang Anda baca ini ). Nah, tujuan dari banyak melihat desain dapur minimalis adalah untuk membantu Anda merancang desain dapur kecil anda menjadi terlihat mungil dan indah.

Ide-ide desain dapur mungil dan minimalis ada sangat banyak di internet. Namun, untuk mulai desain dapur kecil Anda, apa langkah pertama yang harus Anda lakukan?

1. Pertama, pilih salah satu gambar dapur minimalis yang Anda sukai. Ketika berpikir ide-ide untuk merancang dapur Anda, Anda harus memperhatikan setiap bagian dapur sehingga setiap bagian desain dapur Anda menjadi dapur yang sempurna dan berdasarkan Feng Shui. Feng shui adalah menyangkut seni penempatan dan bisa membantu Anda untuk membuat desain dapur mungil Anda menjadi lebih asri dan sejuk, misalnya dengan membuat jendela dan pot tanaman kecil yang hijau dan segar.

2. Kedua, mulailah dengan mendesain setiap detail di ruang dapur Anda, mulai dari mendesain lantai dapur, dinding, tempat penyimpanan, hiasan-hiasan dan lain sebagainya. Desain dapur mungil ini dapat dilakukan dengan berbagai cara, tergantung pada budget yang Anda miliki untuk digunakan dekorasi dapur mungil Anda, luas dapur rumah Anda dan yang terpenting adalah desainlah dapur sesuai selera Anda.

Baca juga : Ide Denah Rumah Modern Minimalis untuk Anda

Sketsa rumah minimalis type 36 dan type 45 adalah dua macam tipe rumah yang sangat banyak dicari dan diminati. Ini tidak heran karena rumah type 36 ini selain harga yang relatif murah, desain rumah yang dibangun oleh para developer perumahan Indonesia sudah bisa dikatakan berkualitas. Perkembangan rumah minimalis itu sendiri di Indonesia sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir ini. Terutama sangat diminati oleh orang yang tinggal di perkotaan.

Adanya konsep rumah minimalis ini juga sangat bagus, karena konsep minimalis ini adalah menggunakan material dan bahan bangunan yang seminim mungkin dengan menggunakan lahan yang sempit juga. Apalagi harga tanah di Indonesia sudah mahal, maka rumah minimalis ini bisa menjadi alterrnatif.

Sebelum membahas lebih lanjut, saya akan membahas sedikit pengertian dari tipe-tipe rumah tersebut. Maksud dari rumah tipe 36 adalah luas tanah yang dibangun seluas 36m2. Rumah type 36 bisa dibangun diatas lahan 72m2.

Dengan menggambar sketsa rumah secara teliti, cermat, dan matang, maka kita telah menyelesaikan 50% dari pekerjaan kita. Karena denah atau sketsa diibaratkan sebagai dasar dan fondasi dari sebuah rumah impian yang sempurna.

Dalam menggambar sketsa rumah type 36, ada beberapa ruangan yang perlu dan WAJIB ada:

1. Kamar tidur2. Kamar mandi

3. Ruang tamu

4. Dapur

5. Garasi

Kemudian, beberapa ruangan yang dapat Anda tambahkan dalam skesta rumah sebagai pelengkap adalah:

1. Taman minimalis

2. Teras rumah

3. Ruang keluarga

Langkah-langkah menggambar denah rumah:

Baca juga : Gambar Desain Kamar Mandi Rumah Klasik, Modern, Victorian

1. Pertama-tama, buatlah rancangan kasar terlebih dahulu berupa garis-garis sebagai pembatas ruangan.

2. Susunlah hubungan antara ruangan yang satu dengan ruangan yang lain, jadi nantinya tidak terjadi kesalahan. Misalnya ruang keluarga disusun dekat dengan dapur, sehingga ketika ada acara masak masak sekeluarga bisa ikut berpartisipasi dan tentunya akan menambah keharmonisan keluarga Anda.

3. Kemudian, Anda bisa menanyakan pendapat dan ide dari denah yang telah anda gambar dengan anggota keluarga Anda.

Sketsa Rumah Minimalis Type 36

Gambar dikutip dari berbagai sumber. Jika gambar diatas adalah gambar Anda, silahkan klaim ke kami. Kami akan segera mencantumkan link. Terima kasih

Anda dapat mengkombinasikan ruangan-ruangan dari sketsa rumah minimalis type 36 diatas sesuai dengan luas area di rumah Anda. Selamat berkreasi!

Memiliki taman rumah minimalis yang asri di belakang rumah selalu menjadi ide yang tepat untuk menghilangkan stress. Akan sangat menyenangkan untuk melepas kepenatan anda setelah seharian bekerja di kantor dan lelah dengan lalu lintas yang padat di jalan.

Di Indonesia, meskipun memiliki lahan yang terbatas, kita juga bisa membuat taman rumah minimalis yang sejuk. Prinsip utama dari membuat taman adalah sebagai tempat teduh dan tanaman dapat mengeluarkan oksigen bagi kita.

Sebelum membuat taman rumah minimalis, lebih baik kita melihat lokasi terbaik arsitektur rumah kita untuk membuat suasana yang sejuk dan nyaman bagi lingkungan rumah kita. Taman juga dapat membuat sirkulasi udara di rumah kita tetap lancar. Karena kebanyakan rumah-rumah misalnya di kota Jakarta adalah berkonsep desain rumah minimalis, maka akan sangat sempurna ditambah dengan taman rumah yang hijau.

Prinsip dari taman minimalis adalah menjadikan sirkulasi di rumah anda asri dan dapat juga membuat mata anda segar kembali karena warna hijau sangat menyegarkan retina mata kita. Taman minimalis cocok juga untuk anda kaum sibuk, yaitu anda dapat meletakkan pot tanaman dengan tanaman kering, sehingga anda tidak perlu sibuk dalam mengurusi taman anda, misalnya seperti menyiram air setiap pagi dan sebagainya.

Taman-taman minimalis pada umumnya hijau, tegak, dan daun-daunnya tidak mudah gugur. Contohnya adalah cemara, buah naga, kaktus, bambu kuning, maupun palem. Untuk menghias pagar, anda dapat memanfaatkan melati atau teh-tehan.

Jika anda ingin menanam tanaman hidup, harus jaga juga cadangan air. Caranya adalah dengan membuat taman yang bisa menyerap air melalui lubang-lubang biopori. Jangan menutup tanaman dengan aspal atau beton karena akan sulit bagi tanaman untuk menyerap air dalam tanah.

Cara lain adalah memakai batu-batu kerikil kecil untuk menutupi taman rumah anda, karena fungsi dari batu-batu kerikil ini adalah agar air hujan lebih mudah masuk ke dalam tanah melalui celah-celah batu. Karena tekstur batu kasar dan tidak licin, maka akan aman bagi Anda untuk jalan meskipun dalam kondisi basah.